Salad Bangkok

6 April 2023 oleh
Administrator

Salad bangkok adalah salad dengan dressing peanut based yang ditambahkan saus sambal yang pedas dan vinegar, sehingga menghasilkan citarasa dressing manis, gurih, asam, dan pedas, yang ditemani dengan kondimen-kondimen dari sayur-sayuran dan buah-buahan segar sehingga menjadi kombinasi rasa yang unik dan khas di lidah, cocok buat kamu yang tidak cocok dengan salad-salad mayo based.

Bahan Salad

  • 900 gr ubi cilembu/ungu (kupas,potong dadu, kukus)
  • 103 gr edamame (rebus)
  • 200 gr polong (rebus)
  • 200 gr selada (sobek-sobek)
  • 125 gr wortel (potong korek api)
  • 70 gr kol ungu (iris tipis)
  • 125 gr apel (potong dadu)
  • 300 gr nanas (potong dadu)

Bahan Saus

  • 400 gr kacang tanah (sangrai lalu blender hingga mengeluarkan minyak)
  • 30 gr saus sambal delmonte
  • 100 gr saus tomat homemade (resep klik link ini)
  • 2 sdm cuka beras
  • 1 sdm air perasan jeruk lemon
  • 7 gr garam
  • 10 gr gula

Cara Membuat

  1. Sangrai kacang tanah dengan api kecil sampai dengan matang.
  2. Setelah matang blender kacang tanah sampai dengan halus dan mengeluarkan minyak seperti selai kacang.
  3. Campurkan semua bahan sauce dengan kacang tanah yang sudah diblender.
  4. Plating semua bahan salad lalu siramkan saus di atas bahan salad, salad bisa langsung dinikmati.


di dalam Resep